Pada artikel kali ini kami akan coba berbagi sebuah resep tentang putu sagu bangka yang sangat terkenal sekali, selain rasanya yang sangat enak juga bentuknya yang sangat unik, kue putu sagu ini sering sekali di konsumsi oleh masyarakat bangka, karena rasanya yang sangat enak gurih gituh deh, mau tau cara pembuatan-nya seperti apa simak caranya di bawah ini yaa:
Bahan yang dibutuhkan utnk membuat kue putu bangka
- siapkan 1/2 sdt vanili bubuk
- siapkan 175 ml air
- sipakan 45 gram tepung sagu
- siapkan 165 gram tepung beras
- siapkan 100 gram gula merah, sisir halus
Bahan untu taburan(campurkan dan kukus sebentar)
- siapkan 1/2 sdt garam
- siapkan 150 gram kelapa setengah tua , kupas, parut kasar
Cara membuat kue putu sagu bangkan yang enak
1. campurkan tepung beras dengan tepung sagu dan vanili bubuk, aduk rata
2. tuangkan air sedikit demi sedikit sambil terus diaduk hingga berbutir-butir
3. ayak dengan saringan berlubang kasar hingga berbutir-butir
4. siapkan cetakan kue mangkuk, sendok adonan hingga setengah tinggi cetakan tambah irisan gula merah dan juga bisa dengan cetakan yang lainnya.
5. tutup lagi dengan sisa adonan , tekan perlahan lalu ratakan
6. panaskan dandang, kukus selama 15 menit hingga matang angkat lalu keluarkan dari cetakan
7. sajikan selagu masih hangat dengat taburan parutan kelapa kukus
demikian lah resep putu sagu bangkanya semoga apa yang saya tuliskan diatas bermanfaat untuk anda semua dan hasil diatas hanya untuk 10 buah saja, terimakasih.